Tentang SEO - Dalam Dunia Internet dan Digital tentu akan selalu menerapkan pengoptimalan mesin telusur atau SEO. SEO ini merupakan elemen terpenting dalam bisnis digital, baik itu perusahaan yang besar, e-commerce, situs berita, marketing berbasis Online selalu bergantung terhadap SEO dalam menaikkan rangking situs.
Lalu sebenarnya apa itu SEO? Mengapa sampai begitu penting SEO, sehingga perusahaan besar pun ikut-ikutan dalam pengoptimalan denhan metode SEO? Mengapa pula Perusahan, dan situs yang sudah besar mau menggelontorkan dananya hanya untuk SEO?. Mari kita kupas lebih dalam tentang SEO ini.
Yang sudah lama berkecimpung dalam Content Writer dan juga blogger pasti sering mendengar yang namanya kata SEO.
Bahkan Anda sendiri pun yang sedang memulai bisnis blogging tentu sering mendengar kalimat tersebut bukan?
Jika Anda saat ini sedang mempelajari tentang SEO, dan mencari-cari pengertian dari SEO. Maka sangatlah tepat Anda berapa pada website ini.
SEO. Ilustrasi Accubebe |
Artikel ini tentu akan mengulas dengan bahasa sederhana mengenai SEO, sehingga Anda pun lebih dapat memahaminya.
Jadi, tanpa "menguras" waktu Anda untuk membaca kata-kata yang tidak punya arti, maka saatnya kita akan memulainya untuk pembahasan Search Engine Optimization.
Apa itu SEO?
Dalam laman Google Search Console menuliskan, SEO adalah singkatan dari "search engine optimization" (pengoptimalan mesin telusur) atau "search engine optimizer".
Jadi sebenarnya maksud dari SEO merupakan suatu upaya penerapan secara teknik untuk meningkatkan peringkat website di halaman mesin telusur.
Jika dalam laman techtarget menyebutkan bahwa SEO adalah ilmu untuk meningkatkan situs web untuk meningkatkan visibilitasnya ketika orang mencari produk atau layanan.
Bahkan dalam artikel Search Engine Land menuliskan bahwa inti dari SEO sendiri adalah jika semakin baik visibilitas halaman website dalam hasil pencarian, semakin besar kemungkinan untuk menarik perhatian dan menarik calon pelanggan dan pelanggan akan mengunjugi situs atau website Anda.
Jadi sebenarnya SEO (Search Engine Optimization) hubungannya dengan mesin pencari sangat lah erat dan berhubungan secara langsung.
Intinya, dengan penerapan SEO yang bagus, maka tentunya website akan dapat berada di posisi teratas mesin telusur seperti Google, Bing, Yahoo, dan lainnya.
Jika sudah demikian, maka tentu juga akan mempengaruhi tingkat kunjungan ke website yang akan semakin tinggi. Dan benefit lainnya juga akan di dapatkan sesuai dengan target dan tujuan setiap pemilik situs.
Penting memang website ada di halaman pertama search engine, apalagi di page one Google, pasalnya pengguna internet lebih suka mengunjungi situs web yang muncul di halaman pertama mesin telusur Google.
Halaman pertama yang dimaksud adalah halaman yang ditampilkan saat Anda mengetik kata kunci apapun di mesin pencari. Website yang selalu muncul di page one Google, adalah website dengan sistem penerapan teknik SEO yang bagus dan terstruktur.
Maka untuk mencapai hal tersebut tentu harus dilakukan pengoptimalan dengan baik tentang teknik SEO dalam website.
Itulah mengapa pentingnya optimasi mesin pencari, sampai-sampai situs besar dan perusahaan besar juga harus gelontorkan uang mereka hanya demi meningkatkan rangking situs pada Search Engine.
Sebab, ketika suatu situs (katakanlah situs jual beli online/e-Commerce) dapat menduduki halaman pertama Search Engine, maka tentu akan banyak pula kunjungan ke website untuk melakukan pembelian produk melalui hasil penelusuran secara organik.
Coba banyangkan bagaimana orang mengenal barang-barang di tokopedia, Shoope, Lazada, Blibli jika halaman website mereka berada di halaman ke 10 Google? Apa yang terjadi? Tentu mereka tidak akan sukses dalam pemasaran bukan?.
Sekarang mari kita kesampingkan dahulu situs-situs besar yang punya uang banyak dalam menaikkan rangking websitenya. Mari kita posisikan website pribadi kita dengan website yang lainnya ( yang sesuai target saingan)
"kenali medan Perang mu"
Selanjutnya, Bagaimana juga pengguna internet mengetahui website Niagahoster, Dewaweb, Jalantikus dan situs lain ketika situs mereka ada di halaman paling bawah?
Untuk itu, tentu mereka juga mengoptimalkan SEO dalam situs mereka sehingga begitu terkenalnya situs tersebut di kalangan pegguna internet dan dapat berada di halaman pertama Google.
Itulah mengapa sangat penting dalam mengoptimasi website untuk mesin pencari. Supaya dapat di halaman pertama mesin telusur, dengan tujuan mendapatkan target pemasaran dan traffic yang lebih tinggi.
Lalu lintas meningkat ke situs maka tentu juga akan meningkatkan penghasilan yang besar juga. Apalagi sudah memonetisasi situs dengan Google Adsense.
Juga tentu tidak luput dengan tambahan keuntungan lainnya yang didapat ketika peringkat website ada di halaman pertama Google, seperti :
- Nilai situs meningkat
- Kredibilitas Website semakin tinggi
- Traffic meningkat
- Dapat pelanggan baru
- Dapat memenuhi target marketing (pemasaran)
- Orang-orang lebih mudah menjangkau situs
- Situs semakin terkenal
- Pendapatan pasti meningkat juga
Namun untuk mencapai hal itu, maka tentu butuh effort yang tinggi dari setiap pemilik situs. Kalau seperti situs E-commerce maka karena sudah ada dana/uang yang besar untuk mencapai itu.
Tapi, bagaimana seperti situs-situs kecil ? Yang mungkin tidak ada dana untuk program Optimasi situsnya?. Tentunya, Dia (pemiliknya) yang jelas untuk mencapai itu, dengan cara mengoptimalkan situsnya dengan baik.
Siapapun sebenarnya bisa melakukan hal itu (seperti blog PanduanIm, Igniel, romelta ) meskipun tidak mengeluarkan uang sepeser pun bisa dapat bertengger posisi websitenya di halaman pertama search Engine.
Dengan apa? Ya ..dengan teknik penerapan SEO yang baik dan benar.
Okay...Mari kita lanjut, tentang Optimasi mesin pencari. Pengoptimalan teknik SEO sama persis dengan lalu lintas di jalanan. Dimana ada aturan adapula rambu-rambu lalu lintasnya bukan?.
Hal yang sama juga seperti mengenali jalan, mengenali lalu lintas, mengenali dimana titik macet dan lain sebagainya.
Anda hanya perlu memahami filosofi sederhana ini dalam teknik pengoptimalan SEO terkait persaingan. Anda harus mengetahui titik kemacetan , tingkat persaingan yang tinggi, tingkat persaingan yang rendah dan lain-lainya.
Selain itu untuk optimasi mesin pencari ada pula aturannya, seperti lalu lintas jalanan tadi.
Misalnya, saat akan berjalan ke suatu tempat maka harus membutuhkan peta jalan yang akurat dimana sebagai bahan untuk melaluinya dengan lancar tanpa menghadapi masalah dan dapat dengan cepat mencapai tujuan, maka tentu pengguna (orang) akan memilih jalan yang benar.
Dengan cara yang sama, SEO juga merupakan aturan lalu lintas mesin pencari.
Sehingga ketika seseorang mencari sesuatu, dia bisa mendapatkan informasi yang tepat dengan cepat. Untuk itu, harus ada peta jalan mesin pencari yang disebut Seo (Search Engine Optimization).
Contoh sederhana dalam SEO :
Ketika Anda mencari informasi tentang kata kunci "Cara mulai Bisinis Online" namun mendapatkan informasi yang lain dari tujuan dan maksud Anda. Maka tentu Anda pun harus mencari jalan lagi untuk mencari hasil yang relevan sesuai dengan tujuan Anda bukan?
Jadi untuk terhindar dari contoh tersebut, maka Google membuat faktor SEO dengan tujuan untuk meningkatkan pengalaman penggunanya sehingga dapat memberikan informasi yang cepat dan benar kepada penggunanya.
Seo (Ilustrasi Pixabay) |
Setiap mesin pencari memiliki faktor SEO sendiri (Baca : 6 Faktor yang Mempengaruhi Peringkat Website) Saat ini Google adalah mesin pencari terbesar yang paling banyak digunakan di seluruh dunia.
Untuk Google sendiri ada lebih dari 200 faktor yang mempengaruhi peringkat website. Makanya tingkat persaingan yang cukup ketat untuk mendapatkan rangking website di page one Google.
Banyaknya Faktor yang dimiliki Google sebagai tujuan untuk bisa adil dan mencegah manipulasi konten dalam halaman pencarian.
Tapi, bukan berarti Anda harus memahami semua faktor peringkat website dari Google tersebut.
Anda tidak perlu mempelajari 200 faktor tersebut. Setidaknya beberapa saja dapat di kuasai maka tentu akan dapat meningkatkan rangking website di mesin telusur.
Anda lebih baik fokuskan saja strategi SEO pada faktor-faktor utama yang paling mempengaruhi penilaian Google, yaitu
- Kualitas Konten
- Search Intent
- Kecepatan Website
- Mobile Friendly
- Domain Authority
- Optimasi Kata Kunci
- Struktur Website
- Keamanan Website
- User Experience
- Informasi yang Relevan
Apa itu Search Engine?
Ini berkaitan dengan SEO, tentu harus memahami tentang pengertian dan tujuan dari Search Engine.
Search Engine atau mesin pencari adalah program berbasis web yang diakses di internet untuk membantu pengguna mencari kuerinya di World Wide Web, dikutip dari Kompas
Sederhananya Search Engine adalah sebuah algoritma yang berfungsi untuk memberikan informasi yang akurat tentang informasi yang telah kita cari di internet, untuk ini dengan cepat merayapi, mengindeks dan memberi peringkat informasi yang ada dalam basis datanya, yang disebut SERP.
SERP dalam artiannya halaman yang berisi informasi yang dicari seseorang lewat mesin pencari.
Jadi SEO memiliki peran penting untuk meningkatkan halaman apa pun ke bagian peringkat atas hasil pencarian baik di Google, Yahoo, Bing dan berbagai Search Engine lainnya.
Meskipun beragam Search Engine yang tersedia di Internet, namun pada dasarnya untuk cara kerjanya hampir sama secara keseluruhan.
Dalam sistem kerja search engine melakukan tiga tahap untuk mendapatkan hasil pencarian, yakni meliputi
- Crawling,
- Indexing, dan
- Ranking
Search engine pada dasarnya sebagai alat untuk menyediakan informasi bagi semua orang. Sebagai jalan untuk mencari informasi apapun yang di cari di internet. Itulah sekilas pembahasan tentang apa itu Search engine.
Sekarang Anda pasti sudah mengerti apa itu mesin pencari dan bagaimana cara kerjanya.
Jadi sekarang Anda akan lebih mudah memahami optimasi mesin pencari. Karena SEO berhubungan langsung dengan mesin pencari.
Jenis Optimasi Mesin Pencari.
Ada dua faktor penting dari optimasi mesin pencari, yaitu:
- SEO On Page
- SEO Off Page
Pertama-tama kita berbicara tentang di SEO on Page atau SEO dalam halaman. Pasalnya ini adalah faktor paling mempunyai pengaruh dalam meningkatkan lalu lintas secara organik di situs web.
Jika Anda mengatur konten dan website supaya dapat lalu lintas secara organik ke situs, dengan berbagai teknik SEO. Maka itulah disebut sebagai bentuk SEO On Page (Pengoptimalan dalam Halaman).
Contoh sederhana dalam optimasi SEO On Page seperti riset keyword, memasukkan kata kunci, menulis konten dan lain sebagainya.
Ini kan salah satu cara Anda setiap memproduksi konten dalam blog, supaya harapan dapat traffic secara organik ketika pengguna internet mengetikkan kueri atau kata kunci apapun di Google.
Selain itu, sebenarnya ada banyak faktor dalam optimasi on page SEO.
Jika Anda ingin mengetahuinya secara mendalam tentang SEO On Page maka tentu di haruskan untuk membaca artikel ini " Apa itu SEO On Page? dan 21 cara pengoptimalan SEO On Page untuk menaikkan traffic?.
Namun karena saya baik, maka tentu akan meringkas apa saja faktor SEO On Page, dengan bantuan ini, maka tentu Anda akan dapat lebih mudah untuk pengoptimalan SEO dalam halaman, untuk menaikkan peringkat website dan juga menaikkan traffic secara organik. Seperti.
- Riset Keyword
- Konten Berkualitas
- Artikel unik
- Tulis konten panjang
- Tag Judul
- Deskripsi Meta
- Kepadatan Kata Kunci
- Tag Alt Image
- Struktur URL
- Tautan Eksternal
- Situs Mobile Frendly
- Kecepatan loading situs
- Indeks ke Webmaster
- Perbaiki tautan rusak
- Update artikel teratur
- Promosi ke Sosial Media
- Perbaiki Ejaan penulisan
- Template SEO Frendly
- Design situs bersih dan sederhana
- Navigasi
SEO Off Page (Seo Di luar halaman)
SEO Off Page adalah aktivitas yang Anda lakukan diluar halaman situs Anda. Seperti ketika Anda mempromosikan situs atau artikel tertentu di berbagai media sosial dan di platform lain. Maka itulah yang di sebut optimasi SEO Off page (Diluar halaman).
Membagikan postingan atau URL di platform sosial media dan banyak yang mengunjunginya , itu sebagai cara untuk memberikan sinyal kepada sistem crawler Google bahwa konten Anda punya manfaat dan tentu Google akan memberikan peringkat ke halaman tersebut di search Engine.
Sangat sering menemukan konten yang ada di halaman Facebook bukan? Ini adalah cara terbaik dalam memberikan peringkat halaman ke search engine Google.
Untuk lebih jelasnya tentang pembahasan "Apa itu SEO Off Page? Dan bagaimana cara mengoptimalkan SEO Off page" maka tentu Anda di wajibkan untuk membaca itu. Supaya lebih paham penerapan teknik SEO Off page.
Nah sekarang sudah memahami tentang jenis-jenis SEO. Dan cara untuk mengoptimalkan SEO on Page dan SEO Off page.
Dua faktor ini penting dalam memberikan peringkat halaman di search Engine. Anda tentu tidak harus melewatkan itu untuk meningkatkan peringkat situs.
Sekarang kita masuk ke pembahasan selanjutnya mengenai teknik SEO dalam meningkatkan rangking website di mesin telusur.
Jenis Teknik SEO
Ada dua jenis teknik SEO, ini penting sekali untuk di pahami secara mendalam. Bagaimana tidak, jika salah menggunakan teknik SEO, alih-alih mendapatkan peringkat di mesin telusur, yang ada malah terkena hukuman dari Google dan mesin telusur lainnya.
Ilustrasi oleh Accubebe |
Ada tentu kehati-hati'an dalam meningkatkan lalu lintas dan peringkat website. Jika salah dalam penerapannya, maka akan berdampak buruk pada situs. Untuk itu, mari kita pahami dua jenis teknik SEO yaitu White Hat SEO dan Black Hat SEO.
White Hat SEO.
Teknik White Hat SEO adalah salah satu teknik yang paling di rekomendasikan untuk setiap pemilik website. Jenis teknik ini merupakan cara paling disukai oleh mesin telusur karena prakteknya murni dan sesuai aturan.
Seperti membangun tautan dalam situs yang secara alami, penempatan keyword yang tepat namun terlihat alami. Maka inilah disebut sebagai teknik topi putih (White Hat SEO).
Bahkan dalam pengertiannya, yang di kutip dari Whello, White Hat SEO adalah upaya untuk meningkatkan peringkat website pada mesin pencarian dengan tetap mempertahankan integritas website dan mematuhi peraturan mesin pencarian sesuai dengan pedoman Webmaster.
Langkah terbaik dalam praktik SEO yaitu dengan selalu menerapkan Teknik White Hat SEO, karena teknik yang dilakukan selalu mengikuti aturan mesin pencarian dan sesuai dengan update algoritma Google.
Misalnya dengan membuat konten yang berkualitas, backlink berkualitas, atau menggunakan kata kunci (keyword) yang relevan dengan konten yang dibuat.
Berikut cara membuat Teknik White Hat SEO
- Riset kata kunci
- Tulis konten yang bermanfaat untuk manusia
- Tempatkan kata kunci secara alami -> Baca : Begini Cara Penempatan Keyword yang baik dan benar di Artikel.
- Perhatikan Meta Tag Description.
- Permalink mengandung Keyword.
- Tag Alt Gambar.
- Buat Backlink berkualitas.
- Perhatikan kecepatan muat blog/situs
Black Hat SEO.
Ketika Anda melenceng dari pedoman Google Webmaster atau tidak mengikuti aturan yang sesuai dengan pedoman yang buat untuk menentukan peringkat situs web di google, itu disebut praktik black hat SEO.
Biasanya penggunaan Teknik Black Hat SEO seperti :
- Penempatan keyword yang berlebihan (Keyword Stuffing)
- Kata Kunci disamarkan (Hidden Content).
Cara ini bisa di lakukan dengan menyamarkan kata kunci, seperti membuat warna teks menjadi putih sama seperti latar, memperkecil font yang mengandung Keyword.
- Hidden Link (link di samarkan)
- Membeli tautan. Ini jelas tidak sesuai dengan pedoman Webmaster Google.
- Spam di Kolom Komentar
- Menyalin konten orang lain
- Menanamkan Backlink yang kurang berkualitas.
- Membuat halaman Palsu
- Dan banyak lagi.
Alih-alih Anda ingin mengelabui pembaca, namum algoritma Google dapat membaca perilaku curang seperti ini dan akan mendapat konsekuensi yang besar sepeti hukuman dan banned atau penghapusan situs.
Meskipun ada artikel yang menyarankan teknik Black Hat SEO, maka mulai dari sekarang urungkan niat Anda untuk menerapkannya dalam situs. Pasalnya, itu bertentangan dengan pedoman Webmaster, sesat dan tentu sangat dilarang oleh Google.
Kesimpulan dan Ringkasan
Sekarang Anda sudah memahami lebih dalam tentang Apa itu SEO dan betapa pentingnya SEO dalam Website/blog.
Untuk itu berikut adalah ringkasan dari penjelasan tentang apa itu SEO?. Berikut ringkasannya.
- SEO adalah ilmu atau praktik dalam meningkatkan peringkat situs web , dan untuk meningkatkan visibilitas website ketika orang mencari produk atau layanan tertentu.
- Dan berikut yang perlu dikuasai dan di terapkan dalam situs untuk menaikkan/Meningkatkan peringkat di halaman SERP.
Ini Faktor SEO : Kualitas Konten, Backlink, Search Intent, Kecepatan Website, Website-Mobile Friendly, Domain Authority, Optimasi Kata Kunci, Struktur Website, Keamanan Website, User Experience, Informasi yang Relevan.
- Sistem kerja search engine melakukan tiga tahap untuk mendapatkan hasil pencarian, yakni meliputi Crawling, Indexing dan Ranking.
- Dua jenis Optimasi Search Engine, yaitu SEO On Page dan SEO Off Page
- Dua teknik SEO, yaitu White Hat SEO dan Black Hat SEO. Namun di tekankan untuk tidak menerapkan teknik Black Hat SEO dalam situs, sebab akan berdampak buruk pada website Anda.
Itulah pembahasan mengenai pengertian SEO dan informasi lengkap tentang SEO yang di bahas dalam tata bahasa sederhana untuk dapat lebih mudah di pahami oleh pembaca setia blog ini.
Jika Anda masih kurang memahami pengertian segala bentuk SEO maka penting untuk mencari di menu navigasi situs ini tentang SEO dan Tips Blogging.
Jika Anda juga menyukai pembahasan kali ini maka dengan senang hati saya menyatakan silahkan share dan comment pada kolom komentar yang tersedia. Semoga bermanfaat.