Manfaat dan Keuntungan Memiliki Blog - Saat Anda ingin membuat blog? Apakah sudah Anda pahami apa saja manfaat dari Blog? Sudah banyak memang yang membahas tentang ini semua.
Akan tetapi dalam artikel ini saya mencoba menulis kembali dari prespektif saya sendiri, yang mana telah membangun blog dalam beberapa tahun belakangan ini.
Blog adalah cara kita membagi informasi dan ilmu kepada siapa saja. Disamping berbagi ide dan gagasan, tentu akan mempunyai beragam keuntungan yang di dapat dari ngeblog. Termasuk menghasilkan uang dari Blog.
Saya sudah beberapa kali menemukan informasi yang akurat tentang banyaknya para blogger yang mendapat jutaan rupiah dari hasil blogging.
Contohnya saja seperti blogger di Indonesia yang telah banyak meraup keuntungan dari blog, seperti Mas Sugeng Id, blog PanduanIM dan masih banyak lagi.
Cerita soal meraup jutaan dari blog itu tidak omong kosong, dan memang benar-benar nyata. Bahkan ada beberapa blogger yang harus meninggalkan pekerjaannya hanya untuk lebih fokus ke blog karena menjanjikan uang yang lebih.
Ini memang sudah tahun 2022 yang mana banyak sentimen yang negatif mengenai susahnya mendapat keuntungan dari Blog dan traffic yang semakin merosot dan masih banyak lagi.
Banyak juga yang membahas ini di berbagai forum dimana mengatakan bahwa membangun sebuah blog pada tahun ini akan menjadikan rasa kecewa yang mendalam karena susahnya dapat hasil yang sesuai dengan harapan.
Eits...tapi tunggu dulu jangan skeptis soal itu, jika Anda selau konsisten dan bekerja keras untuk usaha meningkatkan blog, maka tiada salahnya lakukan mulai saat ini.
Baca juga :
Untuk itu dalam artikel ini akan di bahas mengenai apa saja manfaat dari blog serta keuntungan dari blog. Tanpa harus berlama-lama mari kita bahas lebih mendalam benefit yang didapat dari Blog pada tahun ini.
Manfaat Blog dan kelebihannya.
Blog dapat menghasilkan Uang.
Salah satu benefit paling besar dari blog adalah dapat menghasilkan uang. Bahkan saat Anda sedang duduk manis di kedai kopi dengan teman-teman mu, Anda akan menghasilkan uang.
Tapi bukan semudah yang Anda pikiran itu, Anda tentu harus benar-benar membangun blog dari awal supaya dapat penghasilan yang lebih.
Anda harus berkutat membuat konten yang menarik pada blog, dan tentu harus mempunyai ide yang cemerlang untuk membuat artikel yang informatif serta edukatif bari pengguna internet.
Setelah sudah pada tahap itu, ada beberapa cara untuk masuk "monetisasi blog" dimana Anda dapat memasang iklan pada blog, afiliasi, dan menjual produk dan lain sebagainya. Salah satu penghasilan dari iklan dari hasil ngeblog dengan mendaftarkan ke Google Adsense.
Untuk dapat memulai penayangan iklan dari Adsense, tentu Anda harus mempunyai kriteria blog yang sesuai dengan syarat Adsense.
Untuk itu, Anda perlu membaca artikel " Rahasia agar blog cepat di terima Adsense", atau pada pembahasan kedua, Anda akan dapat kiat sukses cepat di terima google Adsense dengan membaca ulasan kedua ini "meski umur blog sebulan, begini cara supaya dapat diterima Google Adsense"
Mendapatkan uang dari blog juga bisa Anda manfaatkan dengan Afiliasi. Dimana Anda dapat memasarkan produk orang lain pada blog pribadi, maka nantinya Anda akan mendapat komisi dari brand tersebut.
Selain itu, jika Anda mempunyai keahlian dalam bidang apapun, maka Anda bisa menjual jasa kepada siapa saja yang membutuhkan jasa yang Anda bidangi.
Meningkatkan kemampuan dalam Komunikasi.
Manfaat mempunyai blog juga dapat meningkatkan komunikasi loh. Mengapa demikian?
Karena kemampuan dalam menulis sebuah artikel sudah semakin bagus maka cara berkomunikasi Andapun semakin terasah karena di dasari atas banyaknya informasi yang Anda kelola dan kosa kata yang kita miliki sendiri karena sudah sering merangkai kata demi kata untuk membuat artikel.
Baca : 5 Alasan saya mengapa membangun Blog
Karena dalam meningkatkan komunikasi yang baik, haruslah juga mampu dalam merangkai kalimat dan dapat bercerita.
Apalagi jika nantinya sudah lihai dalam menulis sebuah cerita dalam bentuk Opini, Fakta dan Investigasi, maka tentunya tingkat kemapuan dalam berkomunikasi juga akan lebih bagus pastinya.
Misalnya saja, Anda pemalu yang kurang mampu berbicara di atas panggung dihadapan beberapa orang, maka wadah yang tepat untuk mengekspresikan dirinya tentunya lewat artikel dalam blog sendiri.
Seperti yang saya sebutkan diatas. komunikasi yang baik bukan hanya saja di depan umum kan? Di balik layar-pun atau seperti menulis ide di dalam blog juga sebagi bentuk komunikasi yang mana kita sedang dalam menyampaikan informasi kepada orang yang lain.
Dengan demikian, semakin baik dalam menyampaikan informasi di dalam blog semakin baik pula menyampaikan ide atau pengetahuan kepada orang lain baik dalam komunikasi atau berbicara.
Ajang Promosi
Blog bisa jadi ajang promosi loh, baik promosi diri, promosi barang dan ragam promosi lain. Ngeblog itu bisa mempromosikan diri tentang kemampuan dan hobi Anda sendiri. Karena semua ide yang Anda tuliskan dalam konten blog , tentunya atas hasil karya/kemampuan pribadi bukan?.
Misalnya, Anda punya karya atau kemapuan dalam membuat ulasan produk, coding, keuangan dan menyalurkan nya lewat platform blog, maka ketika orang lain membacanya, Andapun secara tidak sengaja sedang mempromosikan diri melalui karya atau tulisan yang telah terbit di website pribadi mu.
Bahkan ada orang mengatakan, jika mempunyai blog pribadi, maka nantinya akan bisa mendapat pintu pekerjaan. Banyak mempercayai hal itu.
Karena personal blog itu, ibarat seperti portofolio kita sendiri. Yang mana bisa di buka oleh orang lain dan di nilai orang lain.
Satu lagi, saat melamar pekerjaan-pun, bisa membuat alamat blog untuk di kunjungi perusahaan yang kita lamar atau HRD. Tentunya, mereka pun dapat mengetahui kemampuan kita pada bidang tertentu.
Selain mempromosikan diri, dalam hal promosi barang juga blog adalah salah satu wadah yang tepat, karena di dalam blog kita bisa memasukkan Video, Photo, dan artikel mengenai sebuah produk.
Dan tentunya, mempromosikan barang di blog sendiri, maka akan mendapat jangkauan yang luas ke seluruh dunia.
Tidak jarang kita telah temui bahwa banyak promosi barang bagi para pelaku UMKM dan siapapun yang mempunyai toko online, dengan memanfaatkan blog dalam ajang promosi yang mana jangkauannya sangat luas dan sangat berbeda dengan cara pemasaran secara offline atau tradisional .
Itulah alasan mengapa memiliki blog bisa menjadi ajang promosi badi Anda
Wadah mencari Konektivitas.
Sudah bukan rahasia lagi bahwa memiliki blog dapat membantu Anda untuk terhubung dengan orang-orang pintar dalam bidang apapun. Karena di platform blog sendiri beragam latar belakang disana.
Ada yang pintar soal IT, keuangan, kesehatan sampai ke hal-hal yang menyenangkan seperti traveling, ulasan Film dan komedi.
Nah ketika Anda sudah mempunyai blog maka tentunya Anda pun mengikuti mereka dan bisa bertukar pikiran mengenai hal apapun. Saling berdiskusi dan saling berbagi ilmu.
Untuk mempelajari ketrampilan baru
Mengapa membuat blog? Blogging adalah cara terbaik untuk mempelajari keterampilan baru. Ada banyak manfaat untuk mempelajari keterampilan baru.
Ini dapat membuat Anda lebih mudah melakukannya, tetapi juga dapat membantu Anda menjadi lebih percaya diri dan mandiri.
Mempelajari keterampilan baru juga bisa menjadi cara yang bagus untuk meningkatkan penghasilan Anda.
Beberapa hal keterampilan yang dapat di pelajari dari blogging adalah sebagi berikut, (serta dapat juga menjadi wadah untuk berpenghasilan tinggi) meliputi;
- Belajar Menulis
- Belajar ketrampilan tentang Coding (Pengkodean)
- Mempelajari ketrampilan mengenai Jaringan
- Mempelajari tentang kaidah SEO
- Menambah wawasan luas tentang apapun
- Selalu update dalam hal informasi apapun yang Anda bahasa dalam niche blog mu
- Dan masih banyak lagi
Mulailah ngeblog dan improve ketrampilan baru Anda tentang Apapun yang berkaitan dengan apa yang kamu bahas dalam blog Anda.
Jika Anda jago soal Coding maka ini adalah jalan terbaik untuk membagi ilmu kepada orang lain lewat blog dan tentu akan mendapatkan penghasilan dengan memonetisasi website Anda.
Menginspirasi Orang lain
Blog adalah salah satu tempat menuliskan ide, gagasan dan konten yang bermanfaat. Ketika Anda menuliskan suatu ide dan gagasan yang dapat membantu orang lain tentang persoalan hidup dan tentang keuangan.Seperti misalnya Anda menulis konten dalam blog yang dapat menginspirasi orang lain untuk bisa bangkit dan berjuang. Di sinilah blog berguna karena membantu menginspirasi orang lain dengan pemikiran dan pengalaman Anda.
Itulah sekelumit tentang manfaat dan keuntungan memiliki blog, selain yang di sebutkan diatas sebenarnya masih banyak lagi tentang manfaat yang di dapat dari blog.
Jadi tidak ada salahnya Anda mencoba membuat blog sesuai dengan apa yang Anda sukai. Untuk lebih jelasnya Anda dapat inspirasi tentang topik blog pada artikel ini. Ada 8 topik blog yang populer untuk dapat Anda coba dari salah satunya.
Apa tantangan ngeBlog [Pemula]?
Setelah sudah membaca apa saja keuntungan dan manfaat dari blog, maka tiada salahnya Anda saat ini mencoba untuk membuat blog sendiri saat ini.
Namun disamping itu semua, ada beberapa tantangan ngeblog yang perlu Anda hadapi saat membangun blog. Tantangan blogger bagi pemula memang sangat beragam seperti :
- Minim Ide atau topik pembahasan (baca : tips membuat artikel menarik di blog)
- Mudah bosan dalam membuat konten ( baca : tips dan rahasia cara memperkaya konten dalam blog)
- Susah dan frustasi dalam menaikkan traffic (Anda bisa membaca tulisan ini : cara menaikkan pengunjung blog)
- Belum memahami teknik penulisan yang bagus/baik dan benar sesuai kaidah Google
- Tidak memahami struktur SEO/Search Engine Optimation (Baca : Cara Meningkatkan SEO dalam Blog)
- Tidak paham/kurangnya pengetahuan soal tata letak Keyword
- Belum memahami teknik SERP
- Tidak konsisten. Tidak konsisten. Tidak konsisten
- Mengapa berulang? Ya karena ini tanduk permasalahannya. 😀
- Hal yang paling menjadi frustrasi adalah mendatangkan pengunjung blog ini sebanyak mungkin, apalagi jika mengintip Google Analityc terkadang hati pengen nangis deh.
Itulah tantangan blogger yang sering di hadapi oleh pemula. Tantangan paling umum bagi blogger adalah kurang konsisten, karena ngeblog adalah butuh waktu yang panjang untuk dapat mencapai sesuai dengan harapan.
Apalagi saat ini dengan menjamurnya layanan video yang lebih unggul daripada artikel. Tapi jika Anda konsisten dalam membuat blog maka Anda pun akan mempunyai hasil yang maksimal di kemudian hari.
Seperti itulah mengenai pembahasan manfaat dan keuntungan dari blog dan juga tantangan blog pada tahun ini.
Semoga Anda dapat konsisten dalam membuat blog dan selalu kerja keras untuk dapat menghasilkan uang dari blog. Dengan sedikit dedikasi dan konsistensi, siapa pun dapat menghasilkan uang dari blogging
Baca juga : Ketakutan Seorang Blogger [Pengalaman Pribadi]