Apa bedanya Samsung Galaxy Z Fold 4 dibanding dengan Samsung Galaxy Z Flip 4? Lalu Spesifikasi apa yang membedakan kedua model ponsel lipat tersebut? Yang manakah lebih mutakhir dan paling mahal harganya?.
Ponsel lipat keluaran dari Samsung ini adalah model terbaru dari semua jajaran ponsel lipat yang dahulu di keluarkan.
Smartphone Flip Samsung memang sudah banyak keluar dengan varian yang berbeda-beda. Akan tetapi dalam ungkapan dan bocoran yang beredar bahwa ponsel Samsung ini sangat berbeda jauh dari beberapa Flip Phone Samsung yang lain.
Ada dua model ponsel lipat yang akan di keluarkan oleh Samsung pada bulan Agustus ini, diantaranya Samsung Z Fold 4 dan Samsung Z Flip 4.
Pengumuman yang di utarakan oleh Produsen Samsung ini berkaitan dengan acara tahunan Samsung Unpacked.
Kedua ponsel yang telah di ungkapkan diatas juga akan menghadirkan pula beberapa variasi atau model lain dari Samsung, seperti Galaxy Watch 5 dan Galaxy Buds 2 Pro.
Galaxy Z Flip 4 dan Samsung Galaxy Z Fold 4 akan diluncurkan pada 26 Agustus, dan harganya masing-masing berkisar Rp 14.000.000 - Rp 17.000.000 dan untuk Galaxy Z Fold 4 kisaran harga Rp 25.000.000 - Rp 31.000.000.
Perbedaan Antara Samsung Z Fold 4 dan Samsung Z Flip 4.
Untuk kedua ponsel ini memang memiliki design HP Lipat. Akan tetapi ada untuk spesifikasinya jelas sangat berbeda.
Jika di lihat dari harga samsung itu sendiri sudah bisa di tebak bahwa ada beberapa perbedaan yang akan mencolok di dua ponsel lipat Samsung ini.
Untuk Galaxy Z Fold 4 sendiri, memiliki Layar depan dengan luas 6,2 inci dan telah mendukung adaptive refresh rate 120 Hz (48-120Hz). Sementara itu layar bagian dalamnya 7,6 inci dengan adaptive refresh rate 120 Hz (1-120Hz).
Dan untuk Galaxy Z Fold 4 , modelnya seperi buku dan paling mutakhir disini adalah gaya lipatannya tidak terlihat di layar. Mulus dalam hal layar saat di buka untuk gaya lipatan nya.
Sementara Galaxy Z Flip 4 memiliki layar depan berukuran 1,9 inci Super Amoled. Saat dibuka akan terbentang layar 6,7 inci yang mendukung adaptive refresh rate 120 Hz.
Urusan Baterai Ponsel Galaxy Z Flip 4 dan Samsung Galaxy Z Fold 4
Z Flip 4 memiliki daya bateri 3.700 mAh. Serta telah mendukung pengisian super cepat, yang diklaim bisa mengisi 50% dalam waktu 30 menit dengan 25W adapter.
Sementara untuk Galaxy Z Fold 4 memiliki baterai 4.400 mAh dan juga didukung super fast charging. Dengan adapter 25W, dapat mengisi 50% dalam waktu 30 menit.
Baca juga : Tips memperpanjang usia Baterai HP
Keduanya hampir sama dalam urusan baterai dimana dapat mengisi super fast charging dengan 50% dalam waktu 30 menit namun yang berbeda adalah kapasitas baterai nya sendiri. Z Flip 4 memiliki 3.700 mAh dibanding Z Fold 4 mempunyai 4.400 mAh.
Sistem Operasi Ponsel Galaxy Z Flip 4 vs Samsung Galaxy Z Fold 4
Z Flip 4 Ponsel lipat Samsung ini sudah menjalankan sistem operasi Android 12 dan One UI 4.1.1.
Jika di bandingkan dengan Samsung Galaxy Z Fold 4 sudah lebih tinggi sedikit dimana menjalankan sistem operasi Android 12L dan One UI 4.1.1.
Baca juga :
Fitur dan Desain Z Flip 4 dan Fold 4
Samsung Z Fold 4 Satu kamera diletakkan di bagian depan berukuran 10MP. Di bagian dalam terdapat 4MP under display camera serta tiga lensa belakang 12MP (ultra wide) + 50MP (wide angle) + 10MP (telephoto). Dengan di dukung S pen.
Untuk gaya sendiri Z Fold 4 merupakan ponsel lipat bergaya buku, mengikuti jejak Galaxy Z Fold 3, sedangkan Z Flip 4 merupakan ponsel lipat clamshell ( bekerja dalam keadaan layar tertutup, tapi tidak dalam sleep mode) yang telah mengikuti jejak Z Flip 3 sebelumnya.
Sementara Z Flip 4 hadir dengan serangkaian fitur lain. Ada tiga kamera di bagian depan dan belakang.
Pada bagian Kamera depan berukuran 10MP. Untuk kamera Belakang Samsung Flip 4 ini terdapat dua kamera dengan memiliki masing-masing 12MP untuk lensa ultra-wide dan wide-angle.
Tetapi Z Flip 4 ini tidak di dukung atau menawarkan Fungsionalitas S pen (menggambar layaknya di atas sebuah kertas)
Baik Z Fold 4 maupun Z Flip 4 memiliki bingkai persegi dan keduanya menawarkan tahan air dan debu IP .
Kedua perangkat juga memiliki perlindungan dari Corning Gorilla Glass Victus dan daya tahan dari guncangan.
Spesifikasi Z Fold 4 vs Z Flip 4
Z Fold 4: Snapdragon 8+ Gen 1, RAM 12GB, penyimpanan 256/512GB atau 1TB, baterai 4400mAh
Z Flip 4: Snapdragon 8+ Gen 1, RAM 8GB, penyimpanan 128/256/512GB, baterai 3700mAh
Baik Samsung Galaxy Z Fold 4 dan Z Flip 4 berjalan pada chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1. Galaxy Z Fold 4 memiliki RAM 12GB dan ada varian penyimpanan mulai 256GB, 512GB dan 1TB.
Sementara itu, Galaxy Z Flip 4 memiliki RAM 8GB yang lebih sederhana dengan pilihan ruang penyimpanan mulai dari 128GB, 256GB dan 512GB.
Itu artinya untuk RAM lebih besar Z Fold 4 di banding dengan Z Flip 4. Akan tetapi keduanya sudah menjalankan chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1.
Berapa Harga Galaxy Z Fold 4 dan Galaxy Z Flip 4?
Untuk harga jauh lebih mahal Z Fold daripada Z Flip, ya itu tadi untuk spesifikasi nya jelas lebih mutakhir Galaxy Fold 4 dibanding dengan Galaxy Z Flip 4. Berikut adalah harga kedua ponsel tersebut, dikutip dari CNBC Indonesia
Harga Galaxy Z Fold 4
12GB + 256GB Rp 24.999.000
12GB + 512GB Rp 26.999.000
12GB + 1TB Rp 30.999.000
Harga Galaxy Z Flip 4
8GB + 128GB Rp 13.999.000
8GB + 256GB Rp 14.999.000
8GB + 512GB Rp 16.999.000
Apa yang membedakan kedua Samsung Lipat tersebut?
Dari uraian diatas Anda sudah memahami seluk beluk dari perbedaan kedua ponsel antara Fold 4 vs Flip 4
Termasuk soal kamera, baterai dan juga layar nya, kapasitas bahkan sampai harga dan lain sebagainya. Dan sudah membuka jalan kepada Anda, ponsel lipat mana yang akan menjadi pilihan nantinya.
Antara Fold 4 vs Z Flip 4, Mana yang cocok untuk Anda Beli?
Untuk urusan layar sangat lah jauh berbeda, meskipun keduanya sama-sama ponsel lipat namun untuk urusan layar Z Fold 4 jauh lebih besar.
Ini tentunya lebih disarankan bagi Anda yang memang menginginkan layar lipat yang memberikan tampilan layar lebih besar saat dibuka, makan lebih baik memilih Z Fold 4.
Sedangkan Z Flip 4 adalah untuk mereka yang menginginkan layar normal saat dibuka dan dapat dikantongi saat dilipat.
Keduanya hampir mirip namun soal layar lah yang jadi perbeda utama dari tampilan kedua smartphone keluaran samsung ini.
Mungkin lebih tepatnya adalah bagi Anda yang bekerja dengan membutuhkan layar besar makan lebih disarankan untuk membeli Samsung Galaxy Z Fold 4.
Karena akan lebih puas dalam hal menulis memo, menulis presentasi kerja, apalagi bagi content creator sangatlah cocok memiliki Z Fold 4. Karena sudah di lengkapi dengan fitur S pen.
Itulah sebabnya mengapa target pasar Z Fold 4 dari pihak Samsung ini lebih ke bisnis dan Creator online.
Namun jika Anda ingin mempunyai HP Lipat tapi simpel karena dapat di kantongi kemana mana, maka lebih di anjurkan untuk memilih Z Flip 4. Karena layar tidak begitu lebar dan saat di lipat-pun akan mudah masuk ke Kantong.
Keduanya berjalan pada perangkat keras yang sama, meskipun Z Fold 4 memiliki lebih banyak RAM dan menawarkan sistem kamera yang lebih canggih. Dan juga di dukung S Pen Fold Edition.
Sementara itu Z Flip 4, terus menjadi perangkat yang solid seperti pendahulunya ( Z Fold 3 Samsung), akan tetapi ditujukan untuk target pasar yang berbeda dengan Z Fold 4. Kita lihat saja dari harganya, bahwa Z Fold jauh lebih mahal daripada Z Flip 4.
Itulah perbandingan antaran dua ponsel lipat Samsung beserta harganya. Tergantung kecocokan dan harga nya saja mana yang akan Anda beli dari dua Samsung Lipat tersebut.
Mungkin Anda tertarik membaca Artikel ini : Cara Hapus Bloatware di Ponsel Xiaomi